Aktivitas Antibakteri Sediaan Deodoran Roll-On Hidrosol Daun Beluntas (Pluchea indica (L.) Less.) terhadap Pertumbuhan Staphylococcus saprophyticus

Anggraeny, Dewy Irma (2007) Aktivitas Antibakteri Sediaan Deodoran Roll-On Hidrosol Daun Beluntas (Pluchea indica (L.) Less.) terhadap Pertumbuhan Staphylococcus saprophyticus. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_2225_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_2225_Abstrak.pdf

Download (88kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/149638

Abstract

Telah dilakukan uji aktivitas antibakteri sediaan deodoran roll-on hidrosol daun beluntas (Pluchea indica (L.) Less.) sebelum dan sesudah diformulasi sesuai dengan persyaratan mutu kosmetik terhadap pertumbuhan bakteri Staphylococcus saprophyticus. Hidrosol didapatkan dengan cara destilasi daun beluntas dengan alat destilasi dengan air. Hidrosol yang diperoleh diformulasi dalam sediaan deodoran roll-on dalam basis gel kemudian di uji daya antibakterinya dengan metode difusi agar menggunakan cylinder cup. Daya hambat diukur berdasarkan diameter daerah hambatan pertumbuhan bakteri uji. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada pemberian sediaan deodoran roll-on formula C memberikan hambatan pada pertumbuhan bakteri, sedangkan pada pemberian kontrol aqua bidestilata steril, hidrosol 80%, Formula A, dan Formula B tidak memberikan daya hambat pada pertumbuhan bakteri Staphylococcus saprophyticus. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa hidrosol daun beluntas tidak dapat memberikan hambatan terhadap pertumbuhan bakteri Staph.vlococcus saprophyticus.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Antibakteri; Deodoran; Hidrosol; Beluntas (Pluchea indica (L.) Less.); Staphylococcus saprophyticus.
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Sugiarto
Date Deposited: 30 Mar 2016 05:05
Last Modified: 30 Mar 2016 05:05
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/27226

Actions (login required)

View Item View Item