Perancangan Sistem Informasi Akuntasi Terkait dengan Siklus Pendapatan dan Siklus Produksi Pada Bisnis Keluarga Perusahaan Rose Pao di Bandung

Putra, Renardi Octavianus Sena (2015) Perancangan Sistem Informasi Akuntasi Terkait dengan Siklus Pendapatan dan Siklus Produksi Pada Bisnis Keluarga Perusahaan Rose Pao di Bandung. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_3663_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_3663_Abstrak.pdf

Download (69kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/241419

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendesain sistem informasi akuntansi yang berkaitan dengan siklus pendapatan dan siklus produksi di sebuah perusahaan keluarga yang masih menggunakan sistem tradisional yang cenderung segala kegiatannya bersifat manual bahkan terkadang tidak ada pencatatan dalam kegiatannya. Untuk dapat menyediakan informasi yang lebih akurat dan tepat waktu, dibutuhkan sistem informasi akuntansi agar kegiatan operasional badan usaha dapat berjalan lebih efektif dan efisien. Dalam mendesain sistem informasi akuntansi untuk sebuah badan usaha, hal yang perlu diperhatikan adalah kemampuan badan usaha tersebut untuk dapat mengimplementasikannya. Sistem informasi akuntansi disebut baik apabila sistem tersebut dapat diimplementasikan dengan baik pula oleh badan usaha. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dalam mendesain sistem informasi akuntansi bagi sebuah badan usaha. Penelitian ini termasuk dalam applied research yang bermula dari permasalahan yang terjadi dalam salah perusahaan manufaktur kecil menengah, objek yang digunakan dalam penelitian ini adalah Perusahaan Rose Pao yang berlokasi di Kota Bandung. Hasil dari penelitian ini adalah perancangan atas sistem informasi akuntansi dalam badan usaha, serta siklus produksi pada badan usaha.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Sistem Informasi Akuntansi, Siklus pendapatan, Siklus produksi, Perusahaan Keluarga
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Sugiarto
Date Deposited: 22 Jun 2016 05:35
Last Modified: 22 Jun 2016 05:35
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/28009

Actions (login required)

View Item View Item