COSTNER, DANIEL FORCE (2015) Revealed Comparative Advantage Indonesia di Antara Enam Negara Pengekspor Tuna Terbesar di Asia Periode 2001-2013. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
SP_1783_Abstrak.pdf Download (61kB) | Preview |
Abstract
Persaingan yang semakin ketat mengharuskan Indonesia mengetahui potensi yang dimiliki dalam mengelola sumberdaya untuk kesejahteraan masyarakat, bangsa dan negara. Salah satu hal penting yang mendesak adalah seberapa besar potensi yang dimiliki Indonesia dalam sumber daya lautnya terutama di sektor perikanan tuna. Dilihat dari geografis, Indonesia memiliki laut yang sangat luas dengan sumber daya laut yang beragam. Sangatlah penting untuk mengetahui seberapa besar potensi tuna yang dimiliki Indonesia dan 5 negara pengekspor tuna terbesar di Asia. Untuk menemukan potensi ekspor tuna yang dimiliki, penelitian ini menggunakan alat yang disebut dengan Revealed Comparative Advantage (RCA). Dengan alat tersebut akan ditemukan seberapa mampukah Indonesia dalam mengeskpor tuna dan dilakukan perbandingan dengan 5 negara penghasil tuna terbesar di Asia. Hasil analisis menunjukan Indonesia memiliki potensi yang cukup besar dalam ekspor tuna. Dari jumlah ekspor tuna, Indonesia menduduki nomor satu jika dibandingkan 5 negara pengekspor tuna terbesar di Asia. Penetapan RCA Indonesia terhadap 5 negara lain menghasilkan angka 5,79 yang berarti Indonesia akan menjadi lebih baik apabila berspesialisasi dalam ekspor tuna.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Keunggulan Komparative Ikan Tuna, Bisnis Internasional, Ekspor Ikan Tuna |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Faculty of Business and Economic > Department of Economic |
Depositing User: | Sugiarto |
Date Deposited: | 25 Jul 2016 03:52 |
Last Modified: | 25 Jul 2016 03:52 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/28146 |
Actions (login required)
View Item |