Oliviano, Michael Yoanito (2007) Pembuatan Aplikasi Sistem Informasi Administrasi Pelayanan Zakat, Infaq dan Shodaqoh dan Harta Waris di Bazis. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
TI_857_Abstrak.pdf Download (33kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAKSI Undang-Undang No. 38/99, khususnya lampiran yang dikeluarkan oleh Dirjen Bimas Islam dan Urusan Haji No. D/291 Tahun 2000 yang berlaku efektif mulai tanggal 23 September tahun 2001, mengatur secara jelas tentang kewajiban zakat, tata laksana pengelolaan Badan Amil Zakat (BAZ), dan hal-hal lain terkait dengan zakat. Sebagai badan pelayanan masyarakat umum, BAZ dihadapkan pada masalah pelayanan kepada masyrakat, yang diakibatkan oleh kurang terstrukturnya sistem administrasi pelayanan yang ada di BAZ. Hal ini berakibat proses pelayanan kepada masyarakat kurang optimal. Pembuatan sistem informasi administrasi pelayanan diharapkan dapat membantu permasalahan yang terjadi diatas. Diharapkan dengan pembuatan sistem informasi memberikan kemudahan dalam penyimpanan data, perhitungan, dan pembuatan laporan, serta diharapkan mempermudah pekerjaan sehingga pelayanan kepada masyarakat menjadi lebih optimal. Pada aplikasi sistem informasi administrasi pelayanan ini, dilakukan analisa terhadap proses-proses yang ada di BAZ melalui pengamatan dan wawancara. Dari proses tersebut didapat rumusan dan alur yang ada. Yang kemudian dikembangkan kedalam aplikasi. Setelah dilakukan evaluasi terhadap aplikasi sistem informasi ini, diperoleh hasil bahwa aplikasi ini dapat membantu BAZ dalam penanganan proses-proses yang terjadi. Selain itu aplikasi ini juga dapat mempermudah petugas dalam melakukan pekerjaannya serta memperoleh laporan yang ada. Oleh karena itu aplikasi ini dapat membantu pelayanan zakat, infaq, shodaqoh dan harta waris di BAZ .
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Informatic |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 11 May 2018 06:42 |
Last Modified: | 11 May 2018 06:42 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/32315 |
Actions (login required)
View Item |