Analisis Peresepan Unlicensed Drug pada Pasien Anak di Apotek UBAYA periode Tahun 2008

Pranajaya, Agus (2009) Analisis Peresepan Unlicensed Drug pada Pasien Anak di Apotek UBAYA periode Tahun 2008. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of F_2882_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
F_2882_Abstrak.pdf

Download (38kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/131719

Abstract

Penggunaan obat-obatan di luar lisensi (unlicensed drug) pada umumnya ditemui pada anak-anak. Dilakukan analisis peresepan unlicensed drug secara non-eksperimental, observasional dengan rancangan analisis deskriptif yang bersifat retrospektif pada pasien anak di Apotek Ubaya selama periode 2008. Pengamatan dilakukan pada resep anak. Dari 203 resep yang ada, diambil 135 resep dengan metode acak sederhana. Berdasarkan hasil analisis data terdapat 58,52% (79/135) resep unlicensed drug dengan perincian sebagai berikut: jumlah lembar resep yang berisi 1 unlicensed drug sebanyak 40,74% (55/135), lembar resep yang berisi 2 unlicensed drug sebanyak 15,55% (21/135) dan lembar resep yang berisi 3 unlicensed drug sebanyak 2,23% (3/135). Bila dihitung dari jumlah seluruh resep, maka jumlah resep yang berisi unlicensed drug adalah 42,29% (107/253). Golongan obat yang paling banyak diresepkan unlicensed adalah antihistamin 18,68%, penekan batuk 17,79% dan antibakteria 13,51%. Jenis obat yang paling banyak diresepkan unlicensed dari masing-masing golongan adalah triprolidine 4,01%, dextrometorphan HBr 5,35% dan amoxicillin 3,01%.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: unlicensed drug, anak, apotek
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Faculty of Pharmacy > Department of Pharmacy
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 18 Jun 2019 01:22
Last Modified: 18 Jun 2019 01:22
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/34882

Actions (login required)

View Item View Item