Kartika, Ratna (2006) Implementasi Penyederhanaan Model 3D dengan Menggunakan Metode Quadric-Based. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
TI_634_Abstrak.pdf Download (47kB) | Preview |
Abstract
Saat ini banyak aplikasi-aplikasi grafik yang menggunakan model 3D untuk mempresentasikan objek. Salah satu model 3D yang banyak digunakan adalah model 3D yang menggunakan poligon berbentuk segitiga. Objek yang kompleks memiliki jumlah face yang sangat banyak, jika menginginkan tampilan yang halus. Pada kasus-kasus tertentu, model 3D yang dibutuhkan tidak harus memiliki jumlah face yang banyak. Misalkan pada objek yang dilihat dari jarak yang jauh dan objek yang memiliki ukuran yang sangat kecil Dengan demikian akan lebih menguntungkan jika objek-objek yang tadi ditampilkan dengan jumlah face yang lebih sedikit. Proses pembuatan objek yang sama dengan jumlah face yang sedikit, akan terlalu menghabiskan waktu jika harus dibuat ulang oleh si perancang objek secara manual. Untuk menyederhanakan objek yang kompleks tersebut akan digunakan metode penyederhanaan model 3D yang dinamakan Metode Quadric-Based Polygonal Surface Simplification yang dikembangkan oleh Michael Garland. Cara keJja algoritma ini adalah dengan melakukan kontraksi edge secara iteratif. Suatu objek akan dicari pasangan vertex yang membentuk edge kemudian secara otomatis menghapus vertex dan face. Kesimpulan dari pengerjaan tugas akhir ini adalah algoritma yang digunakan dapat secara otomatis menghasilkan penyederhanaan objek dan tidak perlu merancang ulang objek tersebut. Pembuatan objek secara otomatis ini tentunya akan menjaga bentuk asli dari objek tersebut.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science |
Divisions: | Faculty of Engineering > Department of Informatic |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 10 Sep 2019 01:55 |
Last Modified: | 10 Sep 2019 01:55 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/36161 |
Actions (login required)
View Item |