Permasalahan Transfer Pricing dalam Undang-Undang Pajak di Indonesia

Hardiyanto, Ivan (2019) Permasalahan Transfer Pricing dalam Undang-Undang Pajak di Indonesia. Masters thesis, University of Surabaya.

[thumbnail of MH_291_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
MH_291_Abstrak.pdf

Download (633kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/253578

Abstract

Transfer pricing adalah kebijakan perusahaan dalam menentukan harga transfer kepada perusahaan lain, namun pada praktiknya transfer pricing dilakukan untuk menghindari pajak. Saat ini Indonesia belum dapat mengatasi masalah transfer pricing karena pengaturan dan sanksinya yang masih belum jelas. Pelaku usaha sebagai Wajib Pajak membutuhkan kepastian hukum dalam rangka perencanaan pajak maupun persaingan bisnis, sedangkan pemerintah juga membutuhkan kepastian hukum untuk mengamankan penerimaan dari sektor pajak. Kekosongan hukum tersebut menimbulkan ketidakpastian hukum bagi kedua belah pihak sehingga tidak selaras dengan nilai keadilan. Regulasi mengenai transfer pricing di Indonesia sebenarnya telah diatur dalam peraturan perundang-undangan, yaitu dalam Pasal 18 ayat (3), (3a), dan (4) Undang-undang Pajak Penghasilan (UU PPh). Namun dalam regulasi tersebut belum diatur secara jelas mengenai transfer pricing. Ketidakjelasan regulasi mengenai transfer pricing tersebut membuat Pemerintah Indonesia perlu menyempurnakan Peraturan Anti Penghindaran Pajak (Anti-Avoidance Rule / AAR) yang terintegrasi dalam UU PPh. AAR tersebut harus memberikan definisi dan perbedaan yang jelas mengenai acceptable tax avoidance, unacceptable tax avoidance, dan tax evasion, sehingga tindakan transfer pricing dengan harga di luar prinsip kewajaran akan dikategorikan sebagai tindakan ilegal. Selain itu di dalam AAR harus diatur secara jelas dan tegas mengenai sanksi bagi pelaku transfer pricing. Penyempurnaan AAR yang terintegrasi dalam UU PPh memberikan kepastian hukum dan menjamin keadilan bagi Pelaku usaha sebagai Wajib Pajak maupun bagi pemerintah.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Transfer pricing, anti-avoidance rule, tax avoidance, unacceptable tax avoidance
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Postgraduate Programs > Master Program in Law
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 09 Mar 2020 07:33
Last Modified: 09 Mar 2020 07:33
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/37584

Actions (login required)

View Item View Item