Perancangan Tungku Peleburan Induksi Sebagai Media Pembelajaran pada Laboratorium Sistem dan Teknologi Manufaktur, Program Studi Teknik Mesin dan Manufaktur, Universitas Surabaya

Septiandy, Juan (2021) Perancangan Tungku Peleburan Induksi Sebagai Media Pembelajaran pada Laboratorium Sistem dan Teknologi Manufaktur, Program Studi Teknik Mesin dan Manufaktur, Universitas Surabaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of TR_292_Abstrak.pdf] PDF
TR_292_Abstrak.pdf

Download (36kB)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/261163

Abstract

Proses pembelajaran mata kuliah Proses Manufaktur Pengecoran saat ini dilakukan melalui metode ceramah interaktif (tatap muka) serta menggunakan video klip sebagai media pembelajaran. Tersedianya peralatan pengecoran akan memungkinkan dilakukan praktikum atau setidaknya demo proses pengecoran. Metode ini diharapkan dapat membuat pembelajaran menjadi semakin menarik dan efektif untuk mencapai capaian pembelajaran yang ditetapkan. Oleh karena itu, dilakukan perancangan tungku induksi dengan tujuan untuk meningkatkan capaian pembelajaran. Tungku induksi adalah tungku peleburan yang memanfaatkan prinsip arus Eddy untuk melebur benda kerja. Perancangan didasarkan pada kebutuhan praktikum dan dilakukan pada aspek teknis seperti kebutuhan panas, pemilihan bahan, penentuan dimensi, komponen, dan konstruksi dari tungku induksi serta proses pembuatan, biaya produksi, dan keamanan dari tungku induksi. Tungku induksi yang dirancang berkapasitas 10 kg aluminium, dengan suhu maksimal 800 °C. Dengan frekuensi kerja 10 kHz, perkiraan daya listrik untuk peleburan dengan kapasitas maksimum adalah 5 kW. Estimasi waktu pembuatan tungku induksi adalah 7 jam dengan biaya Rp 9.240.000,00.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Tungku Induksi, Peleburan, Laboratorium, Perancangan
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Manufacturing Engineering
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 07 May 2021 02:58
Last Modified: 07 May 2021 02:58
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/39502

Actions (login required)

View Item View Item