Perlindungan Hak Ekonomi Terhadap Pencipta Lagu yang tidak Mendaftarkan Karya Cipta Lagu pada Lembaga Manajemen Kolektif

Abdillah, Mohammad Syarifudin (2021) Perlindungan Hak Ekonomi Terhadap Pencipta Lagu yang tidak Mendaftarkan Karya Cipta Lagu pada Lembaga Manajemen Kolektif. Masters thesis, University of Surabaya.

[thumbnail of MH_324_Abstrak.pdf] PDF
MH_324_Abstrak.pdf

Download (120kB)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/262003

Abstract

Abstrak — Era ekonomi kreatif dewasa ini juga mendorong industri musik untuk ikut berkembang. Perlu dibuat pengaturan untuk melindungi perkembangan industri musik yang pesat. Indonesia mengimplementasikan perlindungan hak cipta atas lagu dalam Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 Tentang Hak Cipta dan PP Nomor 56 Tahun 2021 tentang Pengelolaan Royalti Hak Cipta Lagu dan Musik. Pelanggaran hak ekonomi dapat terjadi akibat tidak mendaftarkan karya ciptaannya pada Lembaga Manajemen Kolektif (LMK). UU Hak Cipta mengakui keberadaan karya cipta tersebut pada saat dipublikasikan, disisi lain LMK diberikan kewenangan untuk mengakomodir dengan pendistribusian royalti terhadap ciptaan lagu dengan syarat mendaftar dan menjadi anggota LMK. Penelitian ini menggunakan metode yuridis normatif, menggunakan pendekatan perundang-undangan (statute approach), dan pendekatan konseptual (conceptual approach). Hasil penelitian menunjukkan Karya cipta lagu yang tidak didaftarkan pada LMK tidak dapat memberikan kepastian hukum pada pencipta lagu. pencipta lagu sebagai pemegang hak cipta, maupun pemilik hak terkait atas karya cipta lagu tidak dapat mengetahui karya cipta lagu mana yang dimanfaatkan secara komersial oleh pihak lain. Tidak ada perlidungan hukum bagi pencipta lagu yang tidak mendaftar pada LMK. Seharusnya hak ekonomi sudah melekat pada pencipta sejak ciptaan itu terwujud dalam bentuk yang nyata.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Hak Cipta, Perlindungan Hak Ekonomi, LMK
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Postgraduate Programs > Master Program in Law
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 07 Sep 2021 03:09
Last Modified: 07 Sep 2021 03:09
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/40182

Actions (login required)

View Item View Item