Pencabutan Hak atas Tanah Sebagian Sebagai Akibat Penetapan Tanah Telantar

Rusell, Rusell (2022) Pencabutan Hak atas Tanah Sebagian Sebagai Akibat Penetapan Tanah Telantar. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AN_795_Abstrak.pdf] PDF
AN_795_Abstrak.pdf

Download (66kB)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/263792

Abstract

Diiberikannya hak atas tanah kepada masyarakat tentunya juga menimbulkan kewajiban bagi masyarakat untuk memelihara tanahnya atau tidak menelantarkan tanahnya. Upaya pemerintah untuk menertibkan tanah telantar adalah dengan mengeluarkan penetapan tanah telantar. Pasal 30 Ayat (2) Peraturan Pemerintah Nomor 20 Tahun 2021 tentang Penertiban Kawasan dan Tanah Telantar mengenal pencabutan hak atas tanah sebagian sebagai akibat penetapan tanah telantar. Penelitian ini dimaksudkan untuk menganalisis apakah pencabutan hak atas tanah sebagian sebagai akibat penetapan tanah telantar dapat dilakukan ditinjau berdasarkan peraturan perundang - undangan mengenai pertanahan nasional dan konsep - konsep dalam hukum administrasi. Berdasarkan peraturan perundang - undangan dan konsep dalam hukum administrasi, pencabutan hak atas tanah sebagian tidak dapat dilakukan dikarenakan pencabutan hak atas tanah sebagian dapat memberikan beban lebih kepada pemilik tanah.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Tanah Telantar, Penetapan, dan Pencabutan Hak
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > Department of Law
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 21 Feb 2022 03:03
Last Modified: 23 Feb 2022 07:45
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/41349

Actions (login required)

View Item View Item