Zahro, Siti and Waluyo, Prayogo Widyastoto and Nurhadi, Didik (2020) Pembelajaran Praktikum Di Masa Pandemik Pada Mata Kuliah Bidang Fashion Di Universitas Surabaya. In: Seminar Nasional Boga, Busana, dan Rias 2020, 24 Oktober 2020, Zoom Universitas Negeri Yogyakarta.
PDF
2.Arikel sesuai Template_Siti_Zahro_10102020.pdf Download (515kB) |
Abstract
Dampak pandemik memberikan dampak signifikan terhadap perubahan-perubahan baru terhadap pelaksanaan pendidikan di Indonesia, baik pembelajaran teori maupun praktik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan pembelajaran matakuliah praktikum pada masa pandemik di bidang busana. Menggunakan pedekatan kualitatif dengan observasi, penelitian ini mengamati matakuliah I dan matakuliah II pada mahasiswa angkatan 2020 dan 2017. Indikator observasi fokus pada proses pembelajaran dan hasil praktikum yang dilakukan secara online. Datanya dianalisis dengan pendekatan studi kasus. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa strategi pembelajaran yang digunakan untuk matakuliah praktikum di bidang fashion selama masa pendemik hendaknya menyesuaikan dengan karakter mahasiswa dalam kelas. Perubahan stratagi pembelajaran dapat dilakukan dengan segera untuk mencapai tujuan pembelajaran yang diinginkan sesuai RPS. Komunikasi sangat penting dilakukan untuk menyelesaikan permasalahan dari mahasiswa dengan menggunakan media apapun. Media pembelajaran sebaiknya di buat sendiri oleh dosen pengampuhnya yang disesuaikan dengan kebutuhan mahasiswa. Sementara, hasil praktikum mahasiswa secara online dipengaruhi oleh media pembelajaran dan strategi pembelajaran yang digunakan oleh dosennya.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Speech) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pembelajaran praktikum, bidang fashion, proses pembelajaran, hasil praktikum |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Faculty of Creative Industry > Department of Fashion and Lifestyle Product Design |
Depositing User: | SITI ZAHRO |
Date Deposited: | 26 Jul 2022 09:20 |
Last Modified: | 26 Jul 2022 09:20 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/42219 |
Actions (login required)
View Item |