Optimalisasi Proses Produksi Pangan Fungsional Tinggi Serat Berbasiskan Turunan Minyak Kelapa Sebagai Agen Immunomodulator Melalui Teknologi Emulsifikasi

Sapei, Lanny and Widianto, Aloisiyus Yuli and Suseno, Natalia and Sutrisna, Putu Doddy (2022) Optimalisasi Proses Produksi Pangan Fungsional Tinggi Serat Berbasiskan Turunan Minyak Kelapa Sebagai Agen Immunomodulator Melalui Teknologi Emulsifikasi. Project Report. Chemical Engineering Ubaya, Surabaya. (Submitted)

[thumbnail of Laporan Akhir Matching Fund 2022 kelompok Lanny S..pdf] PDF
Laporan Akhir Matching Fund 2022 kelompok Lanny S..pdf - Other
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Untuk peningkatan kualitas lulusan pendidikan tinggi yang sesuai dengan kebutuhan dunia kerja di era industri 4.0, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan membuat kebijakan baru Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM). Salah satu program yang ditawarkan adalah kebebasan mahasiswa untuk mengambil sks di luar program studi selama 3 semester dalam beberapa bentuk kegiatan seperti pertukaran pelajar, magang/ praktik kerja, penelitian/ riset, proyek independen, kegiatan wirausaha, dll. Sinergisme antara Perguruan Tinggi dengan DUDI (Dunia Usaha Dunia Industri) dapat menjadi jembatan untuk menyelaraskan pengembangan ilmu dan teknologi di perguruan tinggi dengan pemenuhan kebutuhan atau pemecahan permasalahan DUDI dan masyarakat. Produk pangan fungsional berbasiskan minyak kelapa (VCO/ Virgin Coconut Oil, HCNO/ Hydrogenated Coconut Oil, dan MCT/ Middle Chain Triglycerides) tinggi serat melalui penerapan teknologi emulsifikasi masih perlu diuji validitasnya sebagai agen immunomodulator yang dapat mencegah penularan virus COVID-19 di era pandemi yang berkepanjangan. Melalui pendanaan Matching Fund 2022 telah dilaksanakan 7 kegiatan, antara lain: 1) Proses pembuatan prototype serbuk krimer; 2) Optimalisasi proses produksi produk pangan fungsional; 3) Pengujian preklinis produk pangan fungsional berbasiskan turunan minyak kelapa; 4) Magang MBKM di PT. LNK; 5) Pertukaran Dosen dan Praktisi; 6) FGD (Focus Group Discussion); 7) Publikasi ilmiah, Pelaporan dan administrasi. Kegiatan terpadu yang cukup beragam dapat terealisasi melalui pendanaan program Matching Fund 2022 sebesar Rp 1.408.846.400,- (dana tahap 1, 80% dari dana total), dana perguruan tinggi (PT) sebesar Rp 20.400.000,-, dan pendanaan PT. LNK sebagai mitra DUDI sebesar Rp 1.430.736.100,- Melalui program Matching Fund 2022 dan kemitraan Teknik Ubaya dengan PT.LNK, 7 indikator IKU (Indikator Kinerja Utama) dan 8 IKT (Indikator Kinerja Tambahan) telah tercapai dengan rata-rata pencapaian target minimum 100%. Ada 30 mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan MBKM (10 mahasiswa Teknik Kimia dan 20 mahasiswa Fakultas Farmasi Ubaya) dengan aktivitas magang (4 mahasiswa), riset (8 mahasiswa), dan 28 studi independen. Kegiatan kolaboratif dengan PT. LNK telah menghasilkan 6 prototype produk pangan fungsional berupa serbuk krimer untuk uji preklinis; 2 modul ajar project based/ case based untuk mata kuliah Unit Operasi 2 dan Teknologi Hidrokoloid, serta video pembelajaran di mata kuliah Teknik Reaksi Kimia; 9 modul pelatihan praktisi PT. LNK; 2 kuliah tamu praktisi; serta publikasi berupa jurnal yang telah dipublikasikan dan di-submit, paten terdaftar, dan berita di media massa. Banyaknya kegiatan yang dilakukan dalam waktu pelaksanaan hibah yang relatif singkat (4 bulan) belum cukup optimal untuk memperoleh hasil sesuai target di proposal. Masih diperlukan waktu untuk studi literatur dan interpretasi data dalam upaya optimalisasi proses dan validasi hasil preklinis. Pelibatan anggota tim dari lintas ilmu yang berbeda serta institusi yang berbeda memerlukan kolaborasi yang adekuat serta koordinasi yang lebih intensif. Namun demikian, kegiatan yang beragam ini telah memperkuat jejaring antara Teknik Kimia Ubaya dengan PT. LNK serta memberikan dampak dan manfaat yang nyata baik untuk mahasiswa, dosen, mitra, Perguruan Tinggi dan masyarakat umum. Kerjasama yang lebih intensif dapat dilanjutkan di masa yang akan datang seperti tertuang dalam hasil FGD. Secara umum, kualitas mahasiswa, kurikulum, serta dosen telah berhasil ditingkatkan melalui pelaksanaan program Matching Fund 2022. Transformasi sistem pendidikan Indonesia diharapkan dapat turut terakselerasi agar siap menghadapi era disrupsi dan era digital yang penuh ketidakpastian untuk mempersiapkan para lulusan yang unggul, handal, tangguh, kreatif, inovatif, dan adaptif untuk Indonesia maju yang link and match dengan kebutuhan industri untuk Indonesia maju

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Chemical Engineering
Depositing User: Aloysius Yuli W, 61141
Date Deposited: 03 May 2023 09:28
Last Modified: 03 May 2023 09:28
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/44050

Actions (login required)

View Item View Item