Pengukuran Brand Equity Happy Puppy Karaoke

Siswoyo, Minandar and Lufting, Martha Oktavia (1998) Pengukuran Brand Equity Happy Puppy Karaoke. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/232510

Abstract

Trend hiburan yang muncul pada awal tahun 90 an ini adalah karaoke, hal ini pun dimanfaatkan dengan baik oleh perusahaan jasa dengan membuka tempat karaoke dan diterima dengan baik pula oleh konsumen. Pada dasarnya pasar yang dituju oleh perusahaan jasa tersebut adalah sama, sehingga mereka saling berebut pasar yang sama. Keadaan ini menimbulkan persaingan antar tempat hiburan dengan mengandalkan fasilitas yang terbaru dan sistem pelayanan yang baik. Demikian pula Happy Puppy yang hanya menyediakan fasilitas dengan ruangan VIP room yang dilengkapi dengan seperangkat sound system. Tetapi fasilitas Happy Puppy tidak berbeda dengan tempat karaoke lainnya yang memberikan fasilitas VIP room dan hall, restoran, maupun bar. Semua fasilitas yang disediakan tersebut, pada dasarnya bertujuan untuk memberikan kepuasan konsumennya. Untuk memberikan kepuasan konsumen dan membedakan Happy Puppy dengan tempat yang lain, maka Happy Puppy harus menjadikan merek Happy Puppy sebagai ekuitas bagi perusahaan untuk salab satu alat bersaing. Dengan menjadikan ekuitas bagi perusahaan, maka Happy Puppy harus mengetahni masing -masing komponen dari ekuitas merek, yaitu kesadaran konsumen terhadap merek Happy Puppy, asosiasi Happy Puppy, kesan kualitas pada Happy Puppy, serta tingkatan loyalitas merek Happy Puppy dari konsumennya. Karena kesadaran merek yang tinggi, asosiasi yang kuat serta kesan kualitas yang tinggi, merek akan memberikan kepuasan kepada konsumen yang pada akhirnya menjadikan konsumen tersebut loyal terhadap merek. Untuk mengukur dari masing-masing komponen dari ekuitas merek, terlebih dahulu diukur brand image konsumen terhadap merek Happy Puppy. Karena dengan brand image yang berbeda, akan memunculkan asosiasi, kesan kualitas dan tingkat loyalitas yang berbeda pula. Dari pengukuran brand image didapatkan beberapa segmen konsumen yang memiliki perbedaan brand image. Dari tiap segmen tersebut akan menghasilkan responden dengan asosiasi Happy Puppy yang berbeda, kesan kualitas Happy Puppy yang berbeda serta tingkat loyalitas terhadap Happy Puppy yang berbeda pula. Dan untuk segmen dengan tingkat loyalitasnya masih rendah akan dapat dibuat suatu strategi yang berbeda untuk menguatkan asosiasi Happy Puppy dan meningkatkan kesan kualitas Happy Puppy untuk menjadikan konsumen yang lebih loyal terhadap merek Happy Puppy. Strategi-strategi yang dilakukan tersebut, difokuskan juga pada penilaian posisi Happy Puppy terhadap para pesaingnya. Sehingga dengan strategi yang tepat, merek Happy Puppy dapat bertahan dan memenangkan dalam persaingan merek dengan memberikan nilai yang beda kepada konsumennya.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Industrial Engineering
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 05 Sep 2013 07:17
Last Modified: 05 Sep 2013 07:17
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/4647

Actions (login required)

View Item View Item