Perilaku Konsumen Mobil Mpv Di Surabaya

HANDOYO, RISKY ADRIAN (2013) Perilaku Konsumen Mobil Mpv Di Surabaya. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/233336

Abstract

Pasar mobil di Indonesia didominasi oleh mobil serba guna atau MPV (Multi Purpose Vehicle). Selain MPV digemari masyarakat karena mempunyai fungsi untuk mengangkut penumpang lebih banyak (keluarga) dan juga disebabkan karena kualitas produk yang dimilikinya berbeda dengan mobil selain jenis MPV. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku konsumen mobil MPV di Surabaya, dimana banyak berbagai alasan yang mempengaruhi perilaku konsumen dalam memutuskan suatu pembelian yang akan dilakukan dengan pertimbangan yang matang. Jenis penelitian ini adalah riset deskriptif karena dalam penelitian ini tidak memuat tentang pernyataan menerima atau menolak hipotesis penelitian. Penelitian ini menggambarkan perilaku konsumen Mobil MPV di Surabaya Metodologi yang digunakan dalam penelitian tersebut menggunakan metode Analisis Distribusi Frekuensi yaitu membagi responden ke dalam beberapa kelompok yang bertujuan untuk mengetahui perbandingan proporsi jumlah responden berdasarkan jawaban yang diberikan dalam kuesioner yang didukung dengan membuat tabel frekuensi, Tabulasi Silang (crosstabulation) yang berfungsi untuk mengkorelasikan seluruh item yang menjadi pembentuk 5W+1H dengan karakteristik responden, dan Diagram Batang yang berfungsi untuk memudahkan dalam proses pengidentifikasian temuan peneliti. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini diketahui bahwa sebagian besar pengguna atau konsumen Mobil MPV usia antara 26 – 35 tahun yang berjenis kelamin laki-laki, dengan tingkat pendidikan S1. Berdasarkan pekerjaannya, sebagian besar responden ini adalah wiraswasta dengan tingkat pengeluaran antara Rp 2.500.001 – Rp 3.500.000. Diantara merek mobil jenis MPV ternyata pengguna mobil jenis MPV merek Toyota Avanza adalah yang paling banyak, yang rata-rata dipengaruhi oleh keluarga. Alasan tertarik mobil jenis MPV sebagian besar karena kenyamanan dan kapasitasnya yang besar, dengan waktu pembelian adalah pada saat membutuhkan. Sebagian besar responden menyatakan melakukan pembelian mobil jenis MPV di dealer mobil, dengan sumber dari majalah/brosur/koran. Selain itu, cara pembelian yang dilakukan oleh responden adalah kredit, dengan frekuensi penggunaan setiap hari. Hampir seluruh responden menyatakan puas dengan mobil jenis MPV yang dimilikinya dengan alasan kenyamanan dan muat banyak.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Perilaku Konsumen
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Management
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 05 Feb 2014 02:43
Last Modified: 05 Feb 2014 02:43
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/7716

Actions (login required)

View Item View Item