Pembuatan Aplikasi Multimedia Seni Merangkai Manik-manik

Anggono, Novianto (2006) Pembuatan Aplikasi Multimedia Seni Merangkai Manik-manik. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/137329

Abstract

Tugas Akhir ini membabas tentang pembelajaran seni merangkai manik-manik atau yang dikenal juga dengan monte. Saat ini cara pembelajaran dilakukan dengan datang langsung ke tempat kursus atau dengan belajar dari buku. Dengan datang ke tempat kursus, kita dapat belajar langsung dari pengajar sehingga cara perangkaian manik-manik mudah dipahami. Namun jika seandainya tempat kursus penuh atau libur, maka kita hanya dapat menunggu atau menunda keinginan kita untuk belajar. Selain itu jika kita lupa tentang cara merangkai manik-manik yang telah diajarkan, maka kita harus datang kembali ke tempat kursus untuk belajar. Untuk belajar sendiri dari buku, kita dapat belajar cara merangkai manik-manik pada saat kapan saja dan dimana saja. Namun pembelajaran dari buku hanya sebatas dalam bentuk teks dan gambar saja, jadi bila dibandingkan dengan melihat langsung cara perangkaian maka tentu dibutuhkan logika yang lebih untuk dapat memahami maksud dari teks dan gambar tersebut. Salah satu penyelesaian yang dapat dicoba untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan menggunakan komputer untuk pembelajaran melalui aplikasi multimedia. Terdapat 2 bagian dalam aplikasi multimedia ini, yaitu bagian pembelajaran merangkai model manik-manik dan bagian pembuatan model rangkaian. Pada bagian pembelajaran model rangkaian akan ditampilkan model-model rangkaian yang dapat dipelajari serta cara perangkaian model-model tersebut yang dianimasikan dalam bentuk animasi 3 dimensi. Sedangkan pada bagian pembuatan model rangkaian, harus dibuat dahulu skema 2 dimensi dari model rangkaian baru kemudian basil dari skema tersebut dapat dianimasikan dalam bentuk animasi 3 dimensinya. Uji coba dilakukan dalam dua tahap yaitu tahap verifikasi dan tahap validasi. Pada tahap verifikasi dilakukan proses uji coba aplikasi untuk membuktikan bahwa aplikasi tidak terdapat kesalahan lagi. Sedangkan pada tahap validasi dilakukan uji coba aplikasi kepada beberapa pemakai untuk memastikan bahwa pembuatan aplikasi sudah sesuai dengan harapan pemakai. Berdasarkan basil uji coba diketahui bahwa pembuatan aplikasi multimedia pembelajaran seni merangkai manik-manik dapat mempermudah pembelajaran cara merangkai manik-manik.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Informatic
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 26 Feb 2014 06:53
Last Modified: 26 Feb 2014 06:53
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/8123

Actions (login required)

View Item View Item