Studi Penerapan Sistem Kompensasi Dalam Mengendalikan Konflik Kerja Pada Salesman UD X Di Surabaya

Herawati, Elly (2004) Studi Penerapan Sistem Kompensasi Dalam Mengendalikan Konflik Kerja Pada Salesman UD X Di Surabaya. [Undergraduate thesis]

Full text not available from this repository. (Request a copy)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/153009

Abstract

Penerapan sistem kompensasi yang tepat penting bagi kelangsungan hidup suatu perusahaan. Bila penetapan sistem kompensasi kurang memuaskan karyawan, hal ini dapat menyebabkan terjadinya konfrontasi antara atasan sebagai pihak pemberi kompensasi dengan karyawan sebagai pihak penerima kompensasi. Konfrontasi ini dapat dikategorikan sebagai konflik kerja, yang belakangan marak terjadi akibat kurang puasnya karyawan terhadap sistem kompensasi perusahaan. Hal ini tentu merugikan perusahaan itu sendiri. UD X adalah badan usaha profit oriented yang bergerak dalam bidang penjualan kosmetika secara grosir. Penjualan UD X menurun dalam enam bulan terakhir. Hal ini disebabkan terjadinya konflik dalam tubuh badan usaha tersebut. Konflik muncul antara atasan yaitu direktur utama dengan salesman. Konflik yang muncul tersebut diakibatkan lemahnya sistem kompensasi yang selama ini diterapkan di UD X. Perbaikan yang menyeluruh dengan terlebih dahulu melakukan perbaikan terhadap penilaian kinerja UD X sangat mutlak untuk dilakukan. Dengan penilaian kinerja yang baik dan sistem kompensasi yang baik pula, niscaya konflik yang ada yang memang disebabkan karena kurang puasnya salesman terhadap sistem kompensasi itu segera teratasi. Bila konflik yang ada telah teratasi, maka suasana kerja akan kembali seperti semula dan penurunan penjualan yang terjadi belakangan segera teratasi. Hal ini tentu akan membuat tujuan perusahaan dapat tercapai.

Item Type: Undergraduate thesis
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 06 Mar 2014 09:33
Last Modified: 06 Mar 2014 09:33
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/8423

Actions (login required)

View Item View Item