Pembuatan Board Game Survival Bula-Bula Island

Soehartono, . (2018) Pembuatan Board Game Survival Bula-Bula Island. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of MMD_336_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
MMD_336_Abstrak.pdf

Download (32kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/252112

Abstract

Indonesia tergolong sebagai negara agraris dan maritim dikarenakan banyak terdapat hutan dan terdiri banyak dari kepulauan. Indonesia merupakan salah satu negara yang rawan bencana alam. Akan tetapi Indonesia merupakan salah satu negara yang tidak memiliki program wajib militer seperti negara-negara tetangga. Pada program wajib militer akan diajarkan banyak hal mulai dari teknik bela diri, cara bertahan hidup di alam bebas, dan lain-lainnya.Kondisi generasi muda di Indonesia saat ini mayoritas mereka berada pada zona nyaman dan membuat mereka asing dengan alam bebas.Oleh karena itu board game dengan judul “Bula-Bula Island” dibuat dengan tema survival yang bertujuan mempekenalkan basic survival kepada generasi muda dengan cara yang bermain. Gameplay dari board game ini akan di desain berdasarkan AGE Framework. Komponenboard game akan terdiri kartu, papan, aplikasi pembantu, dantoken. Desain dari komponen dibuat menggunakan program Adobe Photoshop CS5. Desain kemudian akan dicetak menjadi 2 buah deck kartu (Kartu Event dan Kartu Play), papan penghitung turn, dan box packaging. Board game yang telah dicetak akan diuji cobakan kepada 10 orang untuk verifikasi dan validasi. Berdasarkan dari testplay dapat disimpulkan board game berjalan tanpa halangan. Komunikasi antar pemain membuat suasana board game menjadi lebih dinamis dan menyenangkan. Berdasarkan dari uji validasi board game, board game dapat memenuhi tujuan awal dari pembuatan tugas akhir. Mayoritas pemain menjadi paham akan macam-macam bahaya yang ada di alam bebas dan mengetahui keperluan apa yang dibutuhkan untuk menanganinya.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Board game, Survival, AGE Framework
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Faculty of Engineering > Department of Multimedia
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 08 Apr 2019 07:26
Last Modified: 08 Apr 2019 07:26
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/34651

Actions (login required)

View Item View Item