Chu, Vicky and Purwanto, Maria Goretti Marianti and Daniel, Xavier (2014) Optimasi dan Aplikasi Multiplex Polymerase Chain Reaction untuk Deteksi Salmonella sp., Vibrio cholerae, dan Pseudomonas aeruginosa pada Air Minum Kemasan sebagai Pengganti Metode Deteksi Konvensional. In: Prosiding SNB 2014 Biotechnological Approaches to Blue Economy Implementation. Universitas Surabaya (Ubaya Press), Surabaya, pp. 32-39. ISBN 978-602-14714-2-5
Preview |
PDF
Optimasi dan Aplikasi_Abstrak_2014.pdf Download (450kB) | Preview |
Preview |
PDF
Optimasi dan Aplikasi_2014.pdf Download (708kB) | Preview |
Abstract
Bakteri Salmonella sp, Vibrio cholerae, dan Pseudomonas aeruginosa adalah beberapa jenis pathogen waterborn disease yang umum ditemui dalam air yang terkontaminasi. Metode uji yang diterapkan oleh Standar Nasional Indonesia untuk deteksi Salmonella sp, Vibrio cholerae, dan Pseudomonas aeruginosa sampai saat ini masih menggunakan metode konvensional Total Plate Count (TPC) yang memakan waktu cukup lama, oleh karena itu diajukan penggunaan analisis PCR yang secara teoritis lebih efektif, efisien, dan sensitif dibandingkan dengan metode TPC untuk deteksi ketiga bakteri tersehut. Multiplex PCR (mPCR) adalah salah satu aplikasi teknologi PCR yang memungkinkan digunakan untuk deteksi Salmonella sp, Vibrio cholerae, dan Pseudomonas aeruginosa sekaligus dalam sekali reaksi. Penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa primer-primer yang digunakan bisa digunakan untuk deteksi masing-masing bakteri uji dengan Single PCR. Multiplex PCR yang bisa diaplikasikan untuk deteksi bakteri dalam sampel air minum kernasan hanyalah Duplex PCR Salmonella sp-Pseudomonas aeruginosa saja. Jika dibandingkan dengan metode TPC, Duplex PCR Salmonella sp-Pseudomonas aeruginosa terbukti sepuluh ribu kali lebih sensitif Peneliti menyarankan untuk menggunakanDuplex PCR Salmonella sp-Pseudomonas aeruginosa untuk deteksi kedua bakteri tersebut dalam sampel air minum kemasan.
Item Type: | Book Section |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Keamanan pangan, multiplex PCR, Salmonella sp., Vibrio cholerae, Pseudomonas aeruginosa, air minum dalam kemasan, TPC |
Subjects: | Q Science > Q Science (General) Q Science > QD Chemistry |
Divisions: | Faculty of Technobiology > Department of Biology |
Depositing User: | Eko Setiawan 194014 |
Date Deposited: | 22 May 2014 03:19 |
Last Modified: | 06 Oct 2021 13:06 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/14977 |
Actions (login required)
View Item |