Congadi, Yulita (2010) Profil Kepribadian Ditinjau dari Fungsi Make-Up pada Sales Promotion Girls (SPG) Make-Up. [Undergraduate thesis]
Preview |
PDF
UE_85_Abstrak.pdf Download (115kB) | Preview |
Abstract
Make-up meliputi produk kosmetika berwarna, yaitu hila diaplikasikan ke badan atau bagian badan tertentu akan menghasilkan suatu wama atau berwama, seperti lipstick, mascara, eye liner, eye shadow, blush on, dll. Terdapat dua kategori fungsi make-up, (1) fungsi seduction: hanya untuk meningkatkan penampilan fisik. (2) fungsi camouflage: dibalik tujuan meningkatkan penampilan fisik, juga bertujuan untuk menutupi keku.rangan yang terdapat pada wajah. lndividu yang menggunakan make-up sebagai fungsi seduction, memiliki tipe kepribadian extraversion kategori tinggi dan neuroticim kategori rendah. Sebaliknya, individu yang menggunakan make-up sebagai fungsi camouflage, memiliki tipe kepribadian extraversion kategori rendah dan neuroticism tinggi. Berdasarkan hal ini, dapat dikatakan fungsi make-up dan tipe kepribadian saling terkait. Kepribadian dapat dijelaskan dalam lima faktor dasar yang dikenal dengan nama Big Five, terdiri dari neuroticism, extraversion, openness, agreeableness, dan conscientiousness. Subjek penelitian ini merupakan karyawan yang bekerja sebagai Sales Promotion Girls (SPG) make-up, berjumlah 100 orang. SPG make-up dipilih peneliti sebagai subjek penelitian karena, SPG make-up setiap hari menggunakan make-up yang merupakan kewajiban atau tuntutan pekerjaan subjek. Pada penelitian ini, digunakan dua skala psikologi, yang digunakan untuk mengukur tipe kepribadian (Big Five Inventory) dan fungsi malce-up. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kategori fungsi make-up dapat menggambarkan profil kepribadian seseorang. Terdapat tiga kategori fungsi malce-up, yaitu fungsi seduction, camouflage, dan camouflage-seduction. Subjek yang menggunakan make-up sebagai fungsi seduction, mayoritas memiliki tipe kepribadian agreeableness, conscientiousness, openness, extraversion kategori tinggi dan sangat tinggi, sedangkan kepribadian neuroticism subjek masuk dalam kategori rendah. Berbeda dengan subjek yang menggunakan malce-up sebagai fungsi camouflage, sebagian besar memiliki tipe kepribadian extraversion kategori rendah, conscientiousness dan openness kategori sedang, serta agreeableness dan neuroticism kategori tinggi. Mayoritas subjek yang menggunakan make-up sebagai fungsi camouflage-seduction, memiliki tipe kepribadian extraversion, neuroticism, dan conscietiousness kategori sedang, agreeableness dan openness kategori tinggi dan sangat tinggi. Faktor situasi, usia, lama bekerja, dan kesenangan atau kepuasan kerja dapat membuat seseorang melakukan penyesuaian perilaku saat bekerja.
Item Type: | Undergraduate thesis |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kepribadian, Sales Promotion Girls |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Faculty of Psychology > Department of Psychology |
Depositing User: | Masyhur 196042 |
Date Deposited: | 05 Aug 2015 03:33 |
Last Modified: | 05 Aug 2015 03:33 |
URI: | http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/25153 |
Actions (login required)
View Item |