Peran Modul The Significancy Of Personal Resources At Work Terhadap Keterkaitan Kerja Pada Pegawai Pertenakan X

Koentjoro, Evi Yemima (2017) Peran Modul The Significancy Of Personal Resources At Work Terhadap Keterkaitan Kerja Pada Pegawai Pertenakan X. Masters thesis, University of Surabaya.

[thumbnail of MPSI_339_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
MPSI_339_Abstrak.pdf

Download (224kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/245128

Abstract

Keterikatan kerja pada seseorang merupakan hal yang penting untuk mendukung adanya komitmen, prestasi, dan antusias dalam bekerja. Apabila keterikatan kerja tidak dimiliki oleh seorang pegawai, maka akan berdampak tidak hanya pada diri pegawai, namun juga pada perusahaan. Kecenderungan yang muncul nampak pada kurangnya semangat, dedikasi, dan mudah teralihkan pada pekerjaan lain sebagai indikator dalam keterikatan kerja yang berdampak pada pegawai yaitu merasa tidak berkembang dalam perusahaan, dan perusahaan yaitu kualitas pekerjaan yang dihasilkan belum optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui personal resources yang digunakan sebagai intervensi berupa modul “The significancy of personal resources at work” sesuai dengan pengembangan SDM terutama terkait dengan kebutuhan keterikatan kerja pegawai. Partisipan penelitian ini adalah level headflock dan technical service. Pada level headflock jumlah subjek yang diambil adalah 7 pegawai, dan level technical service adalah 5 pegawai. Penelitian ini menggunakan mix method research. Pada penelitian kuantitatif menggunakan kuisioner keterikatan kerja yang divalidasi uji pakar, dan untuk penelitian kualitatif menggunakan in depth interview. Hasil penelitian menunjukkan adanya efektifitas modul intervensi personal resources dengan keterikatan kerja. Modul intervensi personal resources terdiri dari optimisme, self efficacy, resilience, self esteem,makna kerja, ocb, hope yang diujikan melalui pakar, kemudian disosialisasikan kepada General Manager dan Human Resources Development pada perusahaan tersebut. Pada saat sosialisasi, dilakukan evaluasi penerapan modul terhadap keterikatan kerja. Adapun poin-poin yang dinilai adalah penampilan modul, kesesuaian gambar dengan isi modul, kejelasan tulisan dalam modul, kualitas materi dengan kebutuhan, kemudahan bahasa yang digunakan, modul membantu pegawai mencapai keterikatan kerja, kesesuaian latihan soal dengan materi yang dibahas, keberagaman contoh latihan. Pihak perusahaan setuju bahwa modul yang dibuat oleh peneliti aplikatif dan memberikan kontribusi untuk perusahaan, didukung dari hasil evaluasi yang berada pada kategori sangat baik dan hasil wawancara

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: keterkaitan kerja, personal resources
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Postgraduate Programs > Master Program in Psychology
Depositing User: Eko Wahyudi 197013
Date Deposited: 19 Jul 2017 07:40
Last Modified: 19 Jul 2017 07:40
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/30388

Actions (login required)

View Item View Item