Pengaruh Tax Amnesty dan Pengetahuan Perpajakan rerhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi(Studi Kasus Di KPP Pratama Wonocolo Surabaya)

Thomas, William (2017) Pengaruh Tax Amnesty dan Pengetahuan Perpajakan rerhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi(Studi Kasus Di KPP Pratama Wonocolo Surabaya). [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AK_4200_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
AK_4200_Abstrak.pdf

Download (113kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/249271

Abstract

Pajak merupakan salah satu aspek yang sangat penting peranannya sebagai sumber penerimaan negara, oleh sebab itu pendapatan terbesar negara berasal dari sektor pajak. Kepatuhan wajib pajak menjadi salah satu bagian yang harus ditingkatkan. Tax amnesty dan pengetahuan perpajakan dapat menjadi pemecahan masalah rendahnya tingkat kepatuhan wajib pajak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh tax amnesty dan pengetahuan perpajakan terhadap kepatuhan wajib pajak di KPP Pratama Wonocolo Surabaya. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan unknown population yaitu sebanyak 72 orang. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik, uji validitas, uji reliabilitas, uji f, uji t, koefisien korelasi (R) berganda dan koefisien determinasi (R2). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tax amnesty dan pengetahuan perpajakan berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak di KPP Pratama Wonocolo Surabaya. Hasil uji t hitung pada tax amnesty sebesar 5,177 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 (< 0,05) sehingga H1 diterima. Tax amnesty berpengaruh positif signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Hasil uji t pengetahuan perpajakan sebesar 2,605 dengan nilai signifikansi sebesar 0,011 (< 0,05) sehingga H2 diterima. Pengetahuan perpajakan berpengaruh positif signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Hasil uji F sebesar 0,000 yang berarti signifikansi yang kurang dari 0,05. Sehingga dapat disimpulkan bahwa tax amnesty dan pengetahuan perpajakan secara simultan mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak sehingga hipotesis H3 terbukti kebenarannya.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Tax Amnesty, Pengetahuan Perpajakan, Kepatuhan Wajib Pajak
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Accounting
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 28 May 2018 06:42
Last Modified: 28 May 2018 06:42
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/32455

Actions (login required)

View Item View Item