Pengaruh Keyakinan dan Kepercayaan Teknologi Terhadap Minat Penggunaan Internet Banking di Surabaya

Gunawaty, Jocelyn (2018) Pengaruh Keyakinan dan Kepercayaan Teknologi Terhadap Minat Penggunaan Internet Banking di Surabaya. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of M_6048_Abstrak.pdf]
Preview
PDF
M_6048_Abstrak.pdf

Download (106kB) | Preview
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/248801

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh antara keyakinan dan kepercayaan pada teknologi terhadap minat penggunaan internet banking.Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode PLS (partial least square) yang dianalisis dengan menggunakan perangkat lunak SmartPLS versi 3. Penelitian ini menggunakan kuesioner sebagai alat untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan. Penelitian dilakukan dengan menggunakan 100 responden yang merupakan nasabah dari bank BRI, BNI, Mandiri, BCA, dan CIMB Niaga yang memiliki internet banking dan berusia di atas 18 tahun. Penelitian ini menggunakan 5 konstruk yaitu minat menggunakan internet banking, sikap terhadap internet banking, sikap terhadap SST, kepercayaan pada teknologi dan keyakinan pada teknologi. Sebelum uji hipotesis dilakukan, terlebih dahulu data diuji validitas dan reliabilitasnya. Hasilnya semua indikator valid dan reliabel kecuali indikator “SST tidak dapat dipercaya” pada konstruk kepercayaan pada teknologi. Oleh karena itu, untuk pengujian hipotesis, indikator “SST tidak dapat dipercaya” dieliminasi. Hasil penelitian ini menerima semua hipotesis yang konsisten dengan penelitian sebelumnya yaitu penelitian Mardiyanti (2014) dan penelitian lainnya yang sejenis. Hal ini membuktikan bahwa terdapat pengaruh antara keyakinan dan kepercayaan teknologi terhadap minat penggunaan internet banking.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Internet Banking, minat, keyakinan, kepercayaan, sikap
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: Faculty of Business and Economic > Department of Management
Depositing User: Masyhur 196042
Date Deposited: 08 Oct 2018 07:23
Last Modified: 08 Oct 2018 07:23
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/33594

Actions (login required)

View Item View Item