Adaptasi Ide dalam Karya Tulis yang didaftarkan sebagai Paten dan diproduksi oleh Pihak lain ditinjau dari Undang-undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta

Vivaldina, Brigita Jasmine Hanny (2022) Adaptasi Ide dalam Karya Tulis yang didaftarkan sebagai Paten dan diproduksi oleh Pihak lain ditinjau dari Undang-undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta. [Undergraduate thesis]

[thumbnail of AN_869_Abstrak.pdf] PDF
AN_869_Abstrak.pdf

Download (270kB)
Official URL / DOI: http://digilib.ubaya.ac.id/pustaka.php/267710

Abstract

Ide seseorang tidak dilindungi oleh UU Hak Cipta sebagai hak milik sehingga harus diwujudkan menjadi suatu karya nyata terlebih dahulu untuk mendapatkan perlindungan dan tidak perlu dilakukan pencatatan sebab prinsip hak cipta ialah deklaratif. Di sisi lain, objek yang dapat dilindungi oleh UU Paten ialah invensi yang dianggap baru dan bukan merupakan teknologi yang diungkapkan sebelumnya baik dalam bentuk tulisan atau lisan dan tidak dapat diduga sebelumnya. Dalam kasus X sebagai pencipta berupa karya tulis yang menyebutkan mengenai hologramisasi pita cukai rokok sebagai pengaman dari pemalsuan, namun terdapat paten milik pihak lain atau Z yang melindungi invensi pita hologram pengaman dengan tujuan dan abstrak paten yang sama dengan hak cipta karya tulis tersebut. Pencipta dan/atau pemegang hak cipta mengalami kerugian hak moral dan hak ekonomi dengan adanya paten tanpa izin tersebut. Penulisan skripsi ini menggunakan metode penelitian hukum yuridis-normatif yang dilakukan dengan mengkaji bahan pustaka atau bahan sekunder dan perundang-undangan yang terkait. Penelitian ini mendapatkan hasil, yakni pencipta dan/atau pemegang hak cipta dapat menggugat ganti rugi atas tindakan adaptasi ide dalam karya tulis yang didaftarkan sebagai paten dan diproduksi oleh pihak lain sebab adaptasi merupakan pelanggaran hak cipta atas hak moral dan hak ekonomi.

Item Type: Undergraduate thesis
Uncontrolled Keywords: Hak Cipta, Paten, Hologramisasi, Pita Cukai Rokok.
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Faculty of Law > Department of Law
Depositing User: Perpustakaan UBAYA
Date Deposited: 26 Jun 2023 07:16
Last Modified: 26 Jun 2023 07:16
URI: http://repository.ubaya.ac.id/id/eprint/44391

Actions (login required)

View Item View Item